Sabtu, 24 Mei 2014

Hiasi dinding dengan Artwork





Interior rumah terasa kosong? Semarakkan setiap sudut rumah anda dengan berbagai karya seni yang menarik


 
Mendengar kata "Artwork" pikiran kita pasti langsung melayang ke berbagai benda-benda seni. Secara harfiah, kata artwork yang berasal dari bahasa Inggris, yaitu art dan work, memang memiliki arti karya seni.

Namun lebih lengkapnya, dalam bidang ilmu interior, artwork bisa didefinisikan sebagai segala jenis benda seni yang lepas dari struktur ruangan, dimana benda tersebut bisa berupa benda dua dimensi maupun benda tiga dimensi.

Mengenai contoh artwork, ada banyak benda yang dapat dijadikan sebagai artwork untuk diterapkan di dinding interior rumah. Mulai dari yang simpel seperti foto, lukisan dan patung, hingga yang berupa panel dan rajutan. Intinya, tak ada acuan pasti mengenai jenis dari artwork. Asalkan sebuah karya seni, itu bisa dikategorikan sebagai artwork.

Beragam fungsi artwork


artwork-dinding-ruangan
Dalam interior rumah, keberadaan artwork sebagai benda bernilai seni sering dimanfaatkan sebagai bagian dari hiasan rumah. Artwork dapat mewujudkan beberapa fungsi dekorasi rumah. Pertama, artwork dapat menjadi pusat perhatian atau fokal point pada sebuah ruangan. Hal ini dapat diwujudkan, misalnya dengan meletakkan artwork yang berupa lukisan atau sebuah gambar besar di salah satu satu sisi dinding ruangan. Dengan menggantung sebuah lukisan besar di dinding, di ruang tamu atau ruang keluarga misalnya, maka ketika kita atau seseorang memasuki ruangan tersebut, maka perhatian kita pasti akan langsung tertuju pada dinding tersebut.

artwork-dinding-ruangan
Selain itu, dengan adanya artwork, kita dapat menciptakan ambience atau atmosfer tertentu dalam suatu ruangan. Seperti lazimnya, suatu benda seni selalu mempunyai suatu aliran gaya desain tertentu, misalnya modern, etnik, kontemporer, klasik dan sebagainya. Oleh karena itu, untuk menciptakan ambience atau atmosfer tertentu dalam suatu ruangan, kita tinggal menyesuaikan dengan cara memilih karya seni / artwork yang sesuai dengan gaya desian ruangan tersebut. Misalnya artwork bergaya vintage untuk ruangan bergaya klasik, atau artwork  bergaya modern untuk ruangan berdesain kontemporer.

Berbagai pilihan material

artwork-dinding-ruangan
Bentuk artwork yang beragam membuat artwork dapat dibuat dari berbagai bahan, mulai dari kayu, kertas, kain, kerang keramik dan bverbagai bahan kainnya. Banyaknya bahan yang bisa dibuat menjadi artwork, membuat pilihan artwork menjadi semakin variatif. Selain itu juga dapat menguatkan kesan ruangan yang ingin dihadirkan.

Pada intinya, kehadiran artwork dapat memberikan sentuhan tersendiri pada sebuah ruangan. Namun keselaran dari artwork dan desain ruangan harus tetap diperhatikan, seperti warna, gaya dan harga, agar ruangan tetap tampil harmonis dan cantik.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Rak unik buatan sendiri

Rak unik buatan sendiri dari bahan-bahan dirumah Daripada membeli, sebenarnya kita bisa memanfaatkan bahan-bahan tak terpakai dirum...